Vexana
Vexana merupakan hero mage di Mobile Legends menyerupai roh wanita yang menyeramkan. Untuk mendapatkannya, kamu bisa membelinya di shop seharga 32.000 battle points atau setara dengan 599 diamond. Vexana memiliki kemampuan cukup mematikan dengan area besar berkat skill pasifnya yang dapat memberikan ledakan magic damage cukup besar. Apabila musuh berada terlalu dekat dengan banyak minion serta Vexana menghabisinya dengan skill, seluruh hero musuh pasti akan mati terkena ledakan bertubi-tubi tersebut.
Itulah tadi beberapa kelebihan Vexana. Ingin tahu lebih lengkap tentang penyihir satu ini? Simak statistik hero maupun kemampuan bertarungnya berikut ini.
Statistik Hero
Berdasarkan gambar di atas, kita bisa melihat bahwa ability effect-nya sangat besar berkat area skill-nya yang cukup luas. Ia juga memiliki control effect taunt sama seperti Gatotkaca namun hanya 1 target saja tapi bedanya musuh tidak akan menyerang Vexana, melainkan berjalan ke arahnya tanpa bisa dikendalikan. Seperti yang sudah dijelaskan di atas, Vexana bisa saja membunuh banyak hero musuh sekaligus dengan ledakan magic damage apabila mereka terlalu dekat dengan kerumunan minionyang terkena occult spell miliknya.
Sayangnya, menggunakan Vexana tidak semudah hero-hero mage seperti Cylclops ataupun Odette. Seluruh skill-nya kebanyakan memiliki animation cukup pelan sehingga musuh masih dapat menghindari, terutama skill kedua miliknya.
Hero Ability
Charmed Specter (Aktif) - Skill 1: Melepaskan kekuatan roh ke arah yang dituju sekaligus menghasilkan sejumlah magic damage. Hero musuh akan kehilangan kendali dan bergerak ke arah Vexana apabila terkena skill ini.
Nether Snare (Aktif) - Skill 2: Memanggil kekuatan dari dunia lain dan menghasilkan magic damage dalam jumlah besar ke area yang dituju.
Cursed Oath (Aktif) - Ultimate: Mengutuk hero musuh selama 5 detik, menghasilkan sejumlah magic damage dan tambahan magic damage setiap detiknya serta membuat musuh tidak mendapatkan efek regenerasi sama sekali selama durasi berlangsung. Jika musuh mati di dalam durasi kutukan tersebut, ia akan menjadi hidup kembali dan menjadi boneka untuk Vexana. Boneka tersebut akan memiliki 70% atribut dari hero aslinya dan menghasilkan plague damage di sekitarnya dengan durasi 20 detik.
Necromancy Spell - Pasif: Menambahkan occult spell ke target yang terkena damage dari Vexana selama 5 detik. Apabila target mati dalam keadaan occult spell, musuh akan meledak dan menghasilkan sejumlah magic damage ke unit di sekitarnya. Musuh yang terkena plague damage dari boneka akan terkena debuff occult spell.
Sumber:duniagames.co.id
Komentar
Posting Komentar